Logo

Diknas Minta Sekolah Bersiap Hadapi OSN Tahun Depan

BENGKULU – Kepala Bidang SMA Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Bengkulu, Tree Marnope meminta sekolah peserta didiknya untuk menghadapi Olimpiade Sains Nasional (OSN) tahun depan.

“Karena setiap tahun, pelaksanaan OSN itu pasti ada,” ucap Tree, Selasa (3/10/2023).

Tree menjelaskan Pusat Prestasi Nasional mengatur pelaksanaan OSN diadakan setiap tahun. Peserta yang boleh mengikuti ajang ini adalah siswa yang telah diseleksi secara terstruktur di tingkat daerah.

“Karena ini berhubungan dengan mata pelajaran, jadi mereka harus selalu banyak belajar di sekolah,” kata Tree.

Sebelumnya, sembilan siswa di Bengkulu telah dikirim untuk berlaga di OSN tingkat nasional. Peserta yang dikirim merupakan para juara di OSN tingkat daerah.

“Sebelum pelaksanaan tingkat nasional itu kita ada pelaksanaan di tingkat kabupaten oleh cabang dinas masing-masing,” ujarnya.

Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2023 jenjang SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA, dan Sekolah Indonesia di Luar Negeri (SILN) resmi digelar mulai dari 27 Agustus – 2 September 2023 secara luring dan daring.

OSN merupakan kompetisi sains yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Ajang sains ini secara rutin digelar sebanyak satu tahun satu kali.

OSN bertujuan untuk mengantarkan peserta didik menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi. Ajang ini pun menjadi bagian penting dalam upaya pemerataan prestasi dan memaksimalkan potensi siswa bertalenta dan berkarakter dari seluruh pelosok Negara Kesatuan Republik Indonesia.